top of page
Search

VOC (Visit Of Company) 2019

  • Writer: hmaunairbwi
    hmaunairbwi
  • Dec 7, 2019
  • 2 min read

VOC (Visit Of Company) merupakan kegiatan eksternal yang diadakan oleh salah satu departemen dalam HMA (Himpunan Mahasiswa Akuntansi), yaitu departemen eksternal. VOC (Visit Of Company) tahun ini kembali hadir dengan konsep yang berbeda dari tahun lalu, dimana khususnya mahasiswa program studi Akuntansi PSDKU Banyuwangi berkunjung ke beberapa perusahaan dan instansi. Melainkan lebih kepada berbagi pengalaman bersama para alumni yang telah bekerja pada sebuah perusahaan. Meskipun tidak berkunjung ke perusahaan sesuai dengan nama dari kegiatannya, hal ini tidak mengurangi esensi dari Visit Of Company (VOC) itu sendiri. Mahasiswa tetap mendapat manfaat yaitu mengetahui bagaimana dunia pekerjaan seorang sarjana akuntansi terlebih lagi pengalaman tersebut didapat dari seorang alumni Unair PSDKU di Banyuwangi.


Dengan diketuai oleh Hanna Lintang, acara VOC tahun 2019 ini dilaksanakan pada hari Minggu (17/11) yang dimulai pada pukul 08.00 hingga selesai di tempat yang setiap harinya mahasiswa akuntansi belajar untuk menuntut ilmu, yaitu kampus Sobo. Dengan dinarasumberi oleh dua alumni Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga PSDKU di Banyuwangi, acara VOC berlangsung sangat penuh dengan antusias. Para mahasiswa yang hadir dengan penuh penasaran terkait pengalaman-pengalaman di dunia pekerjaan yang diberikan oleh para alumni.

Yashinta Setyowati, sebagai staff keuangan regional III di PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) yang merupakan salah satu alumni yang dipilih untuk mengisi acara VOC kali ini. Beliau berbagi pengalamannya mengenai awal masuk kerja hingga menjalani kehidupan pekerjaan pada bidangnya. Lalu, alumni yang lainnya ada Hendri Arya Fernando, sebagai Accounting & Tax di PT. Adhi Karya (Persero) Tbk. Banyak ilmu yang mereka bagi kepada para mahasiswa, yaitu informasi mengnai tips dan trik untuk bisa diterima pada suatu pekerjaan. Juga memberikan. Juga pengalaman mengenai seperti apa perbedaan lingkungan di dunia perkuliahan dan dunia pekerjaan. Sehingga, memberikan gambaran kepada mahasiswa yang sedang menjalani perkuliahan terkait masa depan yang akan mereka capai setelah lulus kuliah dan menjadi sarjana akuntansi.



Acara Visit Of Company (VOC) ini cukup memberikan manfaat yang luar biasa untuk mahasiswa yang tidak hanya mengenal dunia perkuliahan saja, namun juga mengenal dunia pekerjaan nantinya seperti apa. Sehingga, mampu membangun motivasi dan semangat untuk menyelesaikan kuliah dengan nilai yang baik agar mampu bersaing pula dengan sarjana-sarjana yang lainnya khusunya sarjana akuntansi.

 
 
 

Comments


© 2020 KAB

bottom of page