top of page
Search

Partaccounting Creativepreneur (PARTNER) “Sparkling Night Party” 2014

  • Writer: hmaunairbwi
    hmaunairbwi
  • Jan 17, 2018
  • 1 min read

Kegiatan PARTNER ini merupakan salah satu program kerja yang bertujuan untuk membentuk mental berwirausaha, memotivasi untuk berwirausaha, melatih mahasiswa untuk menerapkan kewirausahaan sejak dini, meningkatkan wawasan tentang dunia usaha yang semakin kompleks, mengajarkan untuk berwirausaha dengan sehat, dan menerapkan prinsip kerja akuntansi yang diajarkan di perkuliahan.

Kegiatan ini sangat menarik minat mahasiswa terutama mahasiswa akuntansi sendiri karena dalam kegiatan ini para mahasiswa dapat mengkreasikan dan mengembangkan bakat dan minat mereka dalam dunia bisnis. Disini mahasiswa dilatih untuk memproduksi dan memasarkan produk mereka sendiri. Para mahasiswa dibagi menjadi beberapa kelompok dan diseleksi kelompok mana yang memiliki ide usaha menarik, lalu kemudian untuk kelompok yang lolos akan didanai usahanya oleh pihak PPKK. Setelah itu para kelompok yang berhasil didanai pun memulai praktek mereka untuk memproduksi hingga memasarkan produk mereka.

Selain itu, dalam acara PARTNER ini juga terdapat bazar dan malam puncak yang bertema “Sparkling Night Party” dimana kegiatan ini diadakan di Kampus Unair PDD Banyuwangi.

Dan yang diharapkan dari adanya kegiatan ini yakni terbentuknya mental wirausaha bagi mahasiswa, mahasiswa termotivasi untuk berwirausaha, pengetahuan mengetahui dunia usaha semakin luas, mahasiswa dapat menerapkan prinsip kerja akuntansi.


 
 
 

Comentarios


© 2020 KAB

bottom of page